PSO Bea Cukai Pangkalan Sarana Operasi

09.41

PSO Bea Cukai

Pangkalan_Sarana_Operasi_PSO_Bea_Cukai
Kapal Patroli milik Pangkalan Sarana Operasi (PSO) Bea dan Cukai.
Sebagaimana diketahui, Direktorat Jenderal Bea dan Cukai atau yang biasa disingkat DJBC tersusun atas beberapa level kantor yaitu mulai dari kantor pusat sampai pangkalan operasi yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. PSO Bea Cukai atau yang merupakan singkatan Pangkalan Sarana Operasi Bea Cukai adalah ujung tombak patroli laut yang dimiliki oleh DJBC selaku pengawal arus barang ekspor impor di perbatasan.

Pangkalan Sarana Operasi (Pangsarop) di lingkungan DJBC terdiri dari:
  1. Pangsarop Tanjung Balai Karimun

    Jl. Jend. A. Yani Meral, Tanjung Balai Karimun 29614
    Telp : 0777-21010 / 31049
    Fax : 0777-21010

  2. Pangsarop Tanjung Priok

    Jl. Industri III No.2, Tanjung Priok, Jakarta 14310
    Telp : 021-43931901
    Fax : 021-43931901

    Wilayah Kerja Pangkalan Sarana Operasi Tipe B Tanjung Priok:

    Berdasarkan Keputusan Menteri Keuangan Nomor 448/KMK.01/2001 tentang Organisasi dan Tata Kerja Pangkalan Sarana Operasi Bea dan Cukai sebagaimana telah diubah terakhir dengan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 65/PMK.01/2009 dan menunjuk Surat Edaran Direktur Jenderal Bea dan Cukai Nomor : SE-12/BC/2010, wilayah operasi Pangkalan Sarana Operasi Bea dan Cukai Tipe B Tanjung Priok meliputi :
    1. Kanwil DJBC Banten
    2. Kanwil DJBC Jakarta
    3. Kanwil DJBC Jawa Barat
    4. Kanwil DJBC Jawa Tengah dan D.I.Y.
    5. Kanwil DJBC Jawa Timur I
    6. Kanwil DJBC Jawa Timur II
    7. Kanwil DJBC Bali, Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur
    8. KPU Bea dan Cukai Tipe A Tanjung Priok
    Pangkalan Sarana Operasi (PSO) Bea dan Cukai Tipe B Tanjung Priok diketahui telah melaksanakan Commander Trial Kapal Patroli Bea dan Cukai. Kegiatan ini digelar sehubungan dengan pengadaan kapal patroli speedboat 15 meter dan 10 meter tahun 2014 pada Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC). Pelaksanaan Commander Trial yang berupa pelayaran dalam rangka pengenalan Sarana Operasi terbaru yang dimiliki DJBC dilakukan untuk memberikan gambaran lapangan Kapal Patroli Bea dan Cukai tersebut.

  3. Pangsarop Pantoloan

    Jl. Tanahnolo No.49, Tawaeli, Palu Utara 94352
    Telp : 0451-491033
    Fax : 0451-492359

  4. Pangsarop Batam

    Jl. Kuda Laut Batu Ampar,29432 (sementara)
    Telp : 0778-322196
    Fax :

Referensi:

  1. www.beacukai.go.id
  2. http://www.psobcpriok.net

You Might Also Like

0 comments

Like us on Facebook

Flickr Images